Umrah Backpacker I'tikaf Full Ramadhan

SUASANA RAUDHAH DI BULAN RAMADHAN

Raudhah adalah bagian dari taman-taman surga yang terletak di antara mimbar masjid Nabi dengan rumah Nabi. Rumah Nabi yang ada saat ini adalah makam Nabi yang tadinya merupakan rumah Aisyah. Di sanalah, disebut sebagai salah satu tempat berdoa yang paling maqbul. Di tempat ini juga, dianjurkan bagi kaum Muslimin untuk memperbanyak ibadah.

Raudhah, menjadi tempat pertama yang dituju orang saat berziarah ke Kota Madinah. Untuk masuk ke dalam bagian Raudhah, setiap orang harus mengantri. Dan diberikan jadwal berbeda antara laki-laki dan perempuan. 

Akan lebih nyaman jika masuk ke dalam Raudhah secara rombongan dan ditemani oleh pembimbing yang disediakan oleh penyelenggara umrah. Karena seringkali, jemaah dari Indonesia selalu didesak oleh jemaah dari negara lain yang secara fisik lebih besar dan lebih agresif. 

Masuk ke dalam Raudhah, berdoa dan shalat di dalamnya, dilakukan dengan khusu' dan tidak berdesak-desakan. Cukup menunggu orang yang sebelumnya selesai, baru kita mengambil alih tempatnya. Kondisi ini tidak banyak perbedaan antara bulan biasa dengan bulan Ramadhan. Karena pada hari-hari biasa pun ketika Raudhah dibuka akan selalu banyak yang ingin masuk ke dalamnya.

Namun yang jelas suasana Raudhah ketika bulan Ramadhan menjadi syahdu, apalagi ketika bagi jamaah laki-laki berhasil masuk di saat sebelum tiba waktu berbuka. Maka bisa dipastikan mereka akan bisa memanjatkan banyak doa di waktu yang mustajab sekaligus di tempat yang mustajab juga, yaitu berdoa di saat menjelang berbuka di Raudhah. Lantas bisa berbuka di bagian Raudhah dan mengerjakan shalat Maghrib di Raudhah, 

Umrah Backpacker I'tikaf Full Ramadhan | Asal Mau Bisa Umrah CP: 081-31551-7771 (WA Only)
Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar